ig @doni27071998 WhatsApp +62 858 0977 8588 10 Aplikasi Musik Terbaik Android 2017 - Doni Kurniawan

Search This Blog

10 Aplikasi Musik Terbaik Android 2017


10 Aplikasi Musik Terbaik Android 2017

Musik sudah jadi bagian penting bagi kehidupan manusia. Tanpa musik, aktivitas sehari-hari kita tentu terasa hambar. Setiap harinya musik mengalami perkembangan, mulai dari semakin banyaknya genre, kemajuan teknologi alat musik hingga kualitas suara/rekaman yang semakin baik.
Sama halnya musik yang mengalami perkembangan, begitupun teknologi yang berhubungan dengan musik juga ikut berkembang. Salah satunya aplikasi pemutar musik. Seiring berjalannya waktu, kini banyak aplikasi musik yang muncul dan menawarkan berbagai fitur unggul untuk memuaskan hasrat kita akan musik. Berikut Admin akan berikan referensi sepuluh aplikasi musik terbaik di tahun 2017. Simak daftarnya:

1. Spotify Music



Salah satu 'perpustakaan' musik terbesar yang menyediakan berbagai musik dari berbagai zaman, genre dan artis manapun. Jika menjadi anggota premium, kamu bisa menikmati fasilitas ekstra yang tidak diberikan kepada pengguna biasa.

2. Google Play Music



Aplikasi permutar musik besutan Google ini merupakan salah satu yang terbaik. Benar saja karena di tahun 2017 ini Google menambah beberapa fitur keren pada aplikasi musiknya ini, contohnya memutarkan musik sesuai aktivitas yang kita lakukan.

3. Apple Music



Meski dikenal sebagai rival Android, Apple nyatanya mempersilahkan aplikasi musiknya beredar di Play Store. Apple Music sendiri memiliki lebih dari 40 juta lagu yang bisa kita dengarkan baik secara online maupun offline.

4. Deezer



Buat yang kurang familiar, Deezer adalah aplikasi layanan streaming dan pemutar musik lokal. Selain itu, aplikasi ini memiliki fitur untuk mengedit musik dan juga membuat playlist lebih personal.

5. Amazon Music



Meski tak memiliki koleksi lagu sebanyak Apple Music, di mana Amazon Music hanya memiliki sekitar 10 juta lagu. Namun, fitur yang ditawarkan aplikasi pemutar musik keluaran perusahaan yang terkenal dengan situs belanja online ini tak kalah menarik. Salah satunya katalog lagu yang sudah terkurasi.

6. iHeartRadio



Salah satu jaringan radio ternama asal New York, Amerika Serikat ini juga menyediakan layanan streaming. Selain itu, ada pula fitur untuk personalisasi musik berdasarkan artis, genre dan histori musik kita.

7. YouTube Music



Tentunya sudah banyak orang yang lebih memilih mendengarkan musik via YouTube. Namun, rasanya kurang afdol rasanya jika kita menyebut YouTube, yang notabene aplikasi video, sebagai aplikasi musik favorit kita. Maka hadirlah YouTube Music.

8. Pandora Radio



Aplikasi yang sejatinya sudah ada sejak lama ini memiliki satu keunggulan yang mungkin tak dimiliki aplikasi pemutar musik lainnya. Fitur tersebut adalah personalisasi musik berdasarkan likes dan dislikes yang pernah kita berikan.

9. Poweramp



Berbeda dari aplikasi lainnya, Poweramp bukanlah aplikasi yang memiliki layanan streaming musik. Namun, aplikasi ini memiliki berbagai fitur unggul misalnya untuk mengontrol suara dan memutar berbagai tipe file lagu.

10. TuneIn Radio



Hampir serupa dengan iHeart Radio, aplikasi ini memungkinkan kita mendengar siaran radio melalui Internet. Jika kita mendaftar sebagai pengguna premium, maka kita akan bisa mendengarkan berbagai macam siaran olahraga, musik tanpa iklan, dan beberapa keunggulan lainnya.

Akhir Kata

Itulah kesepuluh aplikasi pemutar musik terbaik untuk Android di tahun 2017 ini. Yang mana favoritmu? Jangan ragu untuk sampaikan pendapatmu lewat kolom komentar di bawah ini ya.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "10 Aplikasi Musik Terbaik Android 2017"

Post a Comment